JEDDAH, iNews.id – Ranking FIFA Timnas Indonesia bakal naik tiga peringkat usai mengimbangi Arab Saudi 1-1 pada matchday pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim Garuda membuat kejutan pada laga di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB. Main di kandang lawan, pasukan Shin Tae-yong malah menjebol gawang tuan rumah terlebih dahulu. Gol itu terjadi setelah tembakan Ragnar Oratmangoen berbelok arah usai mengenai tubuh Sandy Walsh pada menit ke-19.
Sayang, Timnas Arab Saudi bisa membalasnya pada menit ke45+3 lewat sepakan Musab Al Juwayr yang juga berbelok arah mengenai badan Calvin Verdonk.
Sebenarnya, Arab Saudi mendapatkan peluang membalikkan keadaan saat wasit menghadiahi tendangan penalti pada menit ke-79 usai Maarten Paes menjatuhkan pemain lawan di kotak terlarang. Beruntung, eksekusi Salem Al Dawsari bisa diblok oleh Maarten Paes.
Editor : Abdul Haris