Terjadi gempa bumi di Kecamatan Melonguane, Sulawesi Utara, Selasa (27/8) dini hari.
Menurut keterangan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) gempa bumi tersebut terjadi sekira pukul 00.22 WIB.
Untuk lokasi tepatnya, gempa bumi di Sulawesi Utara ini berada di 6.13LU, 126.12BT atau 244 kilometer barat laut dari Melonguane.
Baca juga : Gempa Bumi M 5.2 Guncang Pulau Karatung Sulawesi Utara
Gempa bumi ini terjadi di kedalaman 106 kilometer di bawah laut.
Selain itu, BMKG juga mengimbau agar masyarakat tetap waspada.
“Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data,” tulis BMKG dalam keterangannya. (Z-12)