MADRID, iNews.id – Atletico Madrid membantai Girona pada pekan kedua Liga Spanyol 2024-2025 di Estadio Civitas Metropolitano, Madrid, Senin (26/8/2024) dini hari WIB.
Bermain di kandang sendiri, Atletico tampil beringas sejak awal pertandingan. Mereka langsung mengepung pertahanan tim tamu.
Baca Juga
Hasil Lengkap Liga Spanyol Semalam: Barcelona Bungkam Athletic Bilbao
Meski begitu, Los Rojiblancos tetap kesulitan mencetak gol cepat. Mereka harus menanti sampai menit ke-39 untuk menjebol gawang Girona lewat Antoine Griezmann.
Di babak kedua, Atletico tetap bermain menekan. Mereka hanya butuh tiga menit usai turun minum untuk mencetak gol kedua lewat Marcos Llorente (48’) yang memaksimalkan umpan Griezmann.
Baca Juga
Terungkap, Kylian Mbappe Bukan Pemain dengan Gaji Tertinggi di Liga Spanyol
Di akhir laga, Llorente kembali berperan dalam gol ketiga Atletico. Kali ini, dia menjadi pemberi assist atas gol yang diciptakan Koke (90+4).
Hasil itu menempatkan Atletico di peringkat ketiga klasemen sementara dengan poin 4, setara dengan sang juara bertahan Real Madrid yang ada di peringkat keempat. Real Madrid mendapat tambahan tiga poin setelah menggilas Real Valladolid 3-0, Minggu (25/8/2024) malam WIB.
Baca Juga
Rodri Masih Betah di Man City, Belum Kepikiran Balik ke Liga Spanyol
Puncak klasemen masih dikuasai Celta Vigo dengan poin 6, setara dengan Barcelona di urutan kedua.
Hasil Lengkap Liga Spanyol Semalam
Minggu (25/8/2024)
Baca Juga
Kocak! Atletico Madrid Umumkan Julian Alvarez Resmi Gabung Pakai Foto Nyeleneh Spiderman
Real Madrid 3
Real Valladolid 0
Leganes 2
Las Palmas 1
Alaves 0
Real Betis 0
Atletico Madrid 3
Girona 0
Editor : Abdul Haris