Bocoran Sinopsis A Minecraft Movie, Dibintangi Jason Momoa hingga Jack Black

  • Share

berikut bocoran A Minecraft Movie(Ist)

MINECRAFT adalah permainan video sandbox yang dikembangkan oleh Mojang Studios, di mana pemain dapat menjelajahi dunia 3D yang dibuat secara prosedural dan terdiri dari blok-blok berbentuk kubus.

Pemainnya dapat melakukan berbagai aktivitas seperti menambang sumber daya, bertahan hidup, membangun struktur, bercocok tanam, dan berinteraksi dengan makhluk non-pemain (mobs).

Namun beberapa waktu ini, Minecraft akan meluncurkan filmnya. A Minecraft Movie yang dikabarkan akan tayang pada tahun 2025 ini diadopsi dari game tersebut.

Baca juga : Jason Momoa dan Jack Black Bintangi Film Live-Action Minecraft

Bahkan, tak hanya itu, pemeran dalam A Minecraft Movie juga tidak main-main. Banyak aktor ternama dan hebat di dalamnya.

Beberapa nama tersebut ada Jason Momoa, Emma Myres, Jack Black, Jennifer Coolidge, Danielle Brooks, Steve Carell, Matt Berry, Sebastian Eugene Hansen, Pauline Chalamet, Jemaine Celment dan Kate McKinnon.

Berikut Sinopsis A Minecraft Movie

Untuk sinopsis film Minecraft ini sebenarnya masih belum sepenuhnya terungkap karena pengembangan film masih dalam proses. Namun, berdasarkan beberapa laporan, sinopsis sementara dari film tersebut tersebar.

Baca juga : Jason Momoa akan Bintangi Film Minecraft

Seorang gadis remaja dan kelompok petualangannya harus bersatu untuk menyelamatkan Overworld (dunia Minecraft) setelah Ender Dragon, makhluk legendaris yang sangat berbahaya, dilepaskan dan mengancam untuk menghancurkan segalanya.

Mereka harus berusaha keras untuk menghentikan kehancuran yang ditimbulkan oleh Ender Dragon, dengan menghadapi berbagai rintangan, mengumpulkan sumber daya, serta berjuang melawan berbagai ancaman khas dunia Minecraft, seperti creeper, skeletons, dan zombie.

Film ini diperkirakan akan menangkap elemen-elemen inti dari permainan Minecraft, termasuk kreativitas dalam membangun, eksplorasi tanpa batas, dan pentingnya bekerja sama dalam menghadapi tantangan.

Dengan gaya live-action, film ini akan membawa karakter dan dunia ikonik Minecraft ke layar lebar dalam bentuk baru yang unik. (Z-12)

Source link

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *